Ajibarang – RSUD Ajibarang terus berkomitmen menghadirkan pelayanan kesehatan yang cepat, efisien, dan terpercaya melalui inovasi digitalisasi rekam medis bertajuk CIMPLUNG LEGIT (Cakupan Implementasi Data Dukung yang Lengkap dan Aplikatif). Inovasi ini lahir dari permasalahan yang selama ini dihadapi dalam penggunaan rekam medis manual, seperti pemborosan kertas dan ATK, tulisan tangan yang sulit dibaca sehingga berisiko terhadap patient safety, hingga lamanya proses pencarian dokumen pasien.
Dengan penerapan CIMPLUNG LEGIT, seluruh dokumen medis kini beralih menjadi sistem paperless yang lebih efisien. Melalui sistem ini, data pasien dapat diakses dengan cepat, akurat, dan lengkap, sehingga tenaga medis tidak lagi kesulitan mencari riwayat medis. Selain itu, penggunaan digitalisasi ini juga mampu menghemat anggaran hingga Rp173.235.000, sekaligus meningkatkan efisiensi penggunaan ATK di rumah sakit.
Manfaat lain dari inovasi ini adalah meningkatnya keselamatan pasien (patient safety). Dengan riwayat medis yang tersaji lebih jelas dan mudah diakses, dokter maupun tenaga kesehatan dapat memberikan keputusan medis yang lebih tepat, sehingga kualitas pelayanan semakin terjamin.
Direktur RSUD Ajibarang menyampaikan bahwa kehadiran CIMPLUNG LEGIT menjadi salah satu langkah nyata dalam mewujudkan pelayanan kesehatan modern yang ramah lingkungan sekaligus berorientasi pada kepuasan pasien. “Kami ingin menghadirkan pelayanan yang tidak hanya bermutu, tetapi juga efisien dan terpercaya. Digitalisasi rekam medis ini adalah jawaban atas tantangan pelayanan di era sekarang,” ungkapnya.
Dengan inovasi ini, RSUD Ajibarang berharap dapat memberikan pengalaman pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat, mempercepat alur administrasi, serta mendukung terciptanya sistem kesehatan yang lebih transparan dan akuntabel.
Komentar (0)
Belum ada komentar.